Renungan Harian: Tebarkanlah Jalamu

Share on whatsapp
Share on facebook
Share on twitter
Share on telegram
Share on email

Covid-19 telah merenggut banyak nyawa, membuat banyak orang jatuh secara ekonomi.

Namun hal yang mengharukan adalah perilaku masyarakat tidak pernah lapuk dari peduli. Mereka jauh dari tuna-empati. Banyak dari antara mereka tetap berempati, entah empati kognitif, emosional maupun welas asih.

Di sisi lain, banyak berita menegaskan bahwa tidak sedikit warga yang masih abai atas ketentuan pencegahan penyebaran virus corona.

Melihat murid-murid tidak punya ikan, Yesus sangat berempati, “Tebarkanlah jalamu di sebelah kanan perahu, maka akan kamu peroleh.” (Yoh 21:6)

Tanpa berpikir siapa yang menyuruh, dan tanpa mempertanyakan dasar alasan perintah, para murid taat. Hatinya tersentuh oleh perintah itu dan tergerak untuk menebarkan jala.

Semoga kita tetap tekun berempati dengan menebar jala kasih yang membawa berkat.

Dan jangan lelah untuk mentaati ketentuan pencegahan menyebarnya wabah corona.

(abakaeb, Romo Paulus Supriyo, Pr.)

TERBARU